Langsung ke konten utama

Wow... Aku bertemu 'Dia yang telah terpilih'...!!!!

Awalnya hari minggu kemarin (19 april 2009) aku planing buat bermalas-malasan di rumah sambil menghabiskan waktu bareng Ibu dan Kakakku.Karena hari seninnya Ibuku udah harus balik ke Bali lagi. Tapi ternyata planing-ku ini agak-agak gagal karena saat aku buka Face book, ternyata ... salah satu dari gank ‘Mereka yang telah terpilih' ada di Malang !Waduh, jadi pengen ketemu nih secara kapan lagi gitu bertemu dengan dia, anggota gank 'Mereka yan telah terpilih' kesempatan langka kan. Aku pun langsung chatting via FB buat nayain posisinya,Ternyata dia di Malang buat ngeliput acara LA Light Streetball di DOME Universitas Muhammadiyah Malang. And setelah kita tuker-tukeran nomer HP aku langsung exited buat berangkat ke UMM.Ehm... agak takut juga sih cos aku kan belum pernah ke UMM, sendirian pula. Tapi demi berjumpa dengan dia apapun rintanganya rela aku lakukan {he...lebay yah : )}akhirnya hanya bermodalkan info kalo UMM itu ada di jalan menuju Jatim Park aku pun langsung nekat meluncur kesana.Udara panas siang bolong sama sekali nggak mengerutkan semangat aku untuk kesana, mungkin karena semangat 5 cm yang udah aku punya kali ya he... Perjalanan aku awali dengan naik bis Restu jam 11.00 wib, sampai di Taspen jam 11.30an lalu aku lanjutkan dengan naik angkot ADL. Di angkot inilah seni dari perjalanan ini, karena aku belum pernah ke jalur ini sebelumnya jadi walaupun berjalanannya lumayan lama sekitar 1 jam-an tapi ga begitu berasa karena daerahnya terasa asing buatku. Jadi aku nikmatin aja pemandangan di kiri-kanan jalan. Karena di jalur ADL banyak terdapat Universitas, jadi sepanjang jalan aku temuin banyak Warnet, Distro, Laundry, Rental DVD, Toko Buku, Kost-kostan dan kampus-kampus tentunya.Hmm... enak kali ya jadi mahasiswa di daerah sini, karena semua kebutuhannya tersedia, tapi bagiku jadi seperti mahasiwa-mahasiswa disini pastilah sangat nggak mungkin. Karena kerjaanku kan nun jauh di Japanan sana, jadi seandainya (amien) aku mau kuliah pastilah memilih kuliah di Sidoarjo aja, yang lebih deket.Next.... akhirnya jam 12.30 wib aku sampai juga di terminal Landungsari. Ritual selanjutnya adalah... apalagi kalu bukan ke toilet he... buang air kecil dan membasuh muka yang udah belepotan debu. Selanjutnya adalah berjalan khaki menuju UMM, huh... agak melelahkan juga yah tengah hari berjalan sejauh 1 km, di trotoar, sendirian pula !Tapi kembali lagi ke spirit 5 cm, ‘Kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya... lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya...' Aku pun melaju dengan percaya diri. Akhirnya setalah kurang lebih 30 menitan berjalan aku nyampai juga di halaman UMM. Masjid yang begitu megah nan Agung langsung menyambutku.Alhamdullilah aku masih diberi kesempatan untuk shalat Dzuhur disana, sumpah........ masjid ini keren gila, begitu adem, bersih dan terawat. Dengan pedenya aku mengelilingi masjid ini, sok-sok jadi mahasiswa UM gitu he....Setelah Shalat tanpa berlama-lama lagi aku pun berjalan menuju DOME yang ada di sebelah masjid. Jalan belum begitu jauh perut ku mulai keroncongan, aku baru sadar kalau aku belum makan siang.Duh, karena bingung mau makan apa, dan pastinya kalau beli makanan di dalam bakal mahal akhirnya aku mampir ke sebuah kedai kecil beli Cheetos dan Mentos.Lumayan lah buat mengganjal perut. Aku menikmati si chetoos ini sambil jalan ke DOME yang berdiri kokoh nan anggun di seberang. Bendera-bendera LA Light terpasang di jalanan menuju DOME, selain itu juga ada bendera-bendera sponsor lain termasuk bendera Hai.Setelah masuk ke DOME, ternyata udah banyak orang syukur deh kirain masih sepi. Dan pertandingan Streetball pun udah di mulai. Celingak - celinguk aku mencari sosoknya diantara ratusan orang.Ternyata nggak ada. Aku pikir dia ada di bangku para panitia, ternyata nggak juga. Setelah aku sms dan membalas dengan telepon akhirnya kita bertemu deh. Pas di depan pintu masuk A .Agak nervous juga sih bertatapan langsung dengan dia, tapi untungnya dia orangnya asyik jadi ngobrolnya pun jadi enak. Dia sampai heran setelah tau kalau rumahku itu jauh dan dibela-belain segitunya. Dia juga tambah heran saat aku tau kalau salah satu anggota gank ‘Mereka yan telah terpilih' kemarin tepatnnya tanggal 18 April ulang tahun yang ke 25. Tentang si Design grafis yang baru balik dari Singapore. Atau tau kalau dia yang pernah bekerja di majalah Islami di Bandung. Tapi sebelum dia makin heran ngeliat aku atau aneh tepatnya ya he... aku kasih tau aja kalau semua yang aku tau itu berasal dari Face book dan Blogspot.Oh... Thanks for the technology... Lalu dia ngerti deh. Obrolan pun berlanjut tentang alasan kenapa aku suka majalah Hai , dengan jujur kalau aku suka Hai itu dari smp. saat aku aktif di Mading. selain itu juga biar nggak ketinggalan informasitentang apa aja hal yang udah terjadi di luar sana. Secara... akukan anak tipe-tipe rumhan yang males keluar buat liat konser atau hang out ama temen-temen. Tapi jawaban yang berasal dari dalam hati ialahkarena Hai menemaniku saat aku memasuki masa gelap dalam hidupku. Saat aku kelas 3 SMP, saat Orangtuaku merantau ke Bali demi menghidupi aku dan kakakku, saat aku memasuki masa puber yang pengen tau segala macam hal.Saat-saat itulah aku bersahabat dengan Hai, yang bisa membuatku jadi seorang cowok yang gaul, up to date, smart,jadi diri sendiri, nggak terpengaruh narkoba dan pergaulan bebasberani bermimpi dan luar biasa.... serius.Obrolan dilanjutkan tentang pandanganku ke ‘mereka yang telah terpilih’, tentang kerjaanku di bidang design grafis, yang ternyata dia juga hoby ngedesign, tentang pengalamanku pkl di gramedia majalah taun 2006 silam.Lalu dia nawarin aku buat jadi kontributor di daerah malang, karena kontributor yang anak UNIBRAW nggak ada kejelasan. Wow...!! Thats hot ! aku pengen banget, ok setiap di malang ada event pasti aku bakal kabarin deh.Obrolan terhenti saat dia mulai melaksanakan tugasnya sebagai reporter. Aku pun mempersilahkan aja, saat dia masuk ke area streetball aku pun duduk di tribun sambil memperhatikan apa aja yang dia kerjakan.Dia mulai memotret dan merekam semua pertandingan dari berbagai sudut lapangan.Hmm, ternyata disini lumayan asyik juga karena ada DJ dengan music hip hop-nya, para streetballers yang keren mampus juga para penontonnya yang kebanyakan para mahasiswa,entah kenapa di lingkungan seperti inilah yang aku rasa ‘gue banget’, rame, tertib bebas dari kerusuhan dan ga panas-panasan. tambah sip juga kalau dilewatin bareng sahabat-sahabat sih. Nggak kerasa hari udah makin sore, hujan yang tadi deras kini pun udah reda. Aku sms dia kalau aku mau cabut, ternyata dia udah ada di luar DOME lagi beli Kebab. Aku pun langsung keluar untuk mencarinya.Setelah bertemu, aku langsung pamitan dan berterima kasih karena mau ketemuan. tapi sebelumnya aku minta dia (paksa sih sebenernya he..) untuk memberikanku sebuah kenang-kenangan. Bukan barang atau apapun, tapi aku cukup mintauntuk menuliskan kata-kata buatku. Yeah... semacam cool quote-lah buat aku pajang di kamar. sebernya sih aku mau minta foto bareng, tapi malu and takut di bilang norak he...he... ya udah lah kata-kata itu aja udah cukup, lagian kalau foto kan bisa aku ambil di Face book ha..ha... piss !Dia menulis “Jangan batasin pikiran & pandangan sama apa yang lo anggap benar. karena hidup itu dinamis, dunia itu luas dan tiap orang punya keunikan. Be the learner as you live” Wow...!!! Thats hot ! Dan setelah bersalaman dang kirim salam kepada anggota genk ‘mereka yang telah terpilih’ lainnya aku pun berjalan pulang dengan riang gembira.Ohh... hari yang senja, jalanan yang basah karena hujan, lampu-lampu jalan yang menyala, hujan yang mulai turun lagi, langit yang mulai gelap, udara yang makin dingin.....aku menikmati semuanya. Suasana seimbang tepat, Malang banget.... Alhamdullilah, Thanks God, Thank you Bang, atas waktunya. Hari itu akan menjadi salah satu unforgatable day of my live.......Aku pulang dengan hati senang, puas, bersyukur dan makin semagat mengejar mimpiku........

Baru saja berakhir
Hujan di sore ini
Menyisakan keajaiban
Kilauan indahnya pelangi

Tak pernah terlewatkan
Dan tetap mengaguminya
Kesempatan seperti ini
Tak akan bisa di beli

Bersamamu ku habiskan waktu
Senang bisa mengenal dirimu
Rasanya semua begitu sempurna
Sayang untuk mengakhirinya

Melawan keterbatasan
Walau sedikit kemungkinan
Tak akan menyerah untuk hadapi
Hingga sedih tak mau datang lagi

Janganlah berganti
Janganlah berganti
Janganlah berganti
Tetaplah seperti ini

Janganlah berganti
Janganlah berganti
Tetaplah seperti ini

- Sahabat Kecil, Ipang -

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RIZKY MAHODENK, FROM ZERO TO HERO

Rizky Aditya Putra, pemuda 21 tahun asal Kalimantan Tengah sukses berwirausaha di bidang indie clothing dengan brand Mahodenk Hero. Berawal dari keprihatinannya karena generasi muda saat ini banyak mengidolakan super hero asing. Mahodenk Hero beraksi dengan design-design super hero asli Indonesia, agar para jagoan lokal bisa dikenal dan eksis lagi. Dari modal awal yang berasal dari tabungannya sendiri, kini ia bisa meraih omzet sekitar 20 – 50 juta rupiah perbulan. Dialah Rizky Aditya Putra atau biasa di panggil dengan Rizky Mahodenk ini mengawali bisnisnya saat ia baru masuk kuliah di Jurusan menejemen Fakultas ekonomi, Universitas Brawijaya Malang. Sebelumnya ia mencoba bisnis berjualan bunga. Ia membeli bunga di Malang kemudian menjualnya ke kampung halamannya di Kalimantan Tengah. Tapi bisnis ini tidak begitu sukses. Kemudian ia terpilih sebagai Ketua pelaksana inaugurasi FE UNIBRAW 2008, “Di acara itu saya ingat sekali acaranya minus belasan juta, dikarenakan banyaknya pengeluara

JURNALISTIK JALANAN, Tugas Besar Para Jurnalis

Ketika mayoritas orang bergembira menyambut libur lebaran, ketika mayoritas orang mulai pulang ke kampung halaman, ketika mayoritas orang bersenda gurau dengan sanak kelurga. Mereka, 'Jurnalis Jalanan' memulai tugas besarnya. Halooo…. Wah ternyata udah lama ya aku nggak nulis di blog ini. Kesibukan, adalah alasan aku jarang update nulis di blog. Sebenarnya banyak banget yang pengen aku tulis sekarang, mulai dari keseruan jalan-jalan ke MTD bersama Andrey dan Reiza, Suka duka ngerjain Program berita ‘The Expose News (TEN)’ Tugas Dasar-dasar Jurnalistik, Pengalaman menjadi kontributor majalah Hai, ketemu dengan sahabat-sahabat baru di ‘Sahabat 5cm’, tentang novel ‘2’ yang banyak quote-quote keren,  sampai tentang program ‘Metamorphoself’ku yang berisi planning dan mimpi-mimpi baruku. Tak ketinggalan tentang Hari raya idul fitri 1432 H, yang terasa banget bedanya dibanding saat aku kecil dulu. Karena terlalu banyak yang ingin ku tulis, jadinya binggung sendiri mau nulis yang man

Sekilas Profil Finalis Cak & Yuk Kab.Pasuruan 2012

Setelah melalui proses seleksi yang panjang, akhirnya terpilihlah 10 Pasang Finalis Cak dan Yuk Kabupaten Pasuruan 2012. Untuk mengenal lebih jauh tentang ke sepuluh pasang tersebut, berikut adalah sekilas tentang profil mereka. (versi Faris Diggory) 1. Cak Sony Nama lengkapnya adalah Sony Manggala Putra. Merupakan satu-satunya Cak wakil dari Kecamatan Prigen. Cak yang memiliki tinggi badan 179 cm ini, kuliah di Universitas Brawijaya Malang jurusan Ilmu Administrasi Negara. Cak kelahiran 17 September 1990 ini, mengidolakan sosok Ir.Soekarno dengan kutipan favoritnya ‘Kita adalah Bangsa yang besar. Jangan Jiplak budaya lain’. Sifatnya yang ramah, smart dan dewasa (salah satu angkatan tua, khe..he..he..) membuat finalis yang lain menjulukinya sebagai ‘Oom’. Kini hari-hari Cak yang suka dengan warna hitam dan hobby berolahraga ini disibukan dengan urusan Skripsi. Semangat Cak Sony... !!! Buntuti Cak Sony di @ Sony_By 2. Yuk Hanum Altina Hanum Primadhani, merupakan